Binda Papua Bekerja Sama Dengan Dinkes Kab. Mamberamo Tengah Menyelenggarakan Vaksinasi Dengan Sasaran 261 Orang Masyarakat Umum Dan Pelajar

Mamberamo Tengah, TanahPapua.id, (03/08/2021) – Dinas Kesehatan Mamberamo Tengah dan Binda Papua gelar Vaksinasi massal untuk masyarakat umum dan pelajar di Puskesmas Kobakma, Distrik Kobakma, Kabupaten Mamberamo Tengah.
Reni Panjaitan S.Keb (Staf P2P Dinas Kesehatan Mamberamo Tengah) menyampaikan terima kasih kepada Binda Papua yang sudah mau bekerjasama dalam sinergitas vaksinasi massal untuk membentuk Herd Immunity dan memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Mamberamo Tengah.
“Kami berharap kepada seluruh elemen untuk ikut berpartisiasi dalam mensukseskan program pemerintah pusat dalam percepatan penanganan Virus Covid-19 di masing-masing Wilayah sehingga di butuhkan peran aktif seluruh komponen baik Pemerintah daerah maupun masyarakat lainnya yang ada di Kabupaten Mamberamo Tengah” katanya.
Hingga sampai saat ini sebanyak 261 orang sudah tervaksin dan akan segera dilakukan vaksinasi massal yang akan datang.